Home / BERITA / DAERAH / TNI POLRI

Senin, 17 Juli 2023 - 18:16 WIB

Sinergitas Polres Kediri Kota Bersama TNI dan Perhutani Lakukan Patroli Cegah Karhutla

Kabarpos.id KEDIRI KOTA – Polres Kediri Kota bersama persomel TNI dan Perhutani melakukan patroli gabungan dengan mengecek titik-titik yang berpotensi terjadi kebakaran hutan dan lahan, Sabtu (15/7/2023).

Kapolres Kediri Kota AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si menyebutkan, kegiatan patroli dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan di wilayah hukum Polres Kediri Kota

“Kita patroli gabungan bersama TNI dan Perhutani untuk mengecek titik-titik rawan kebakaran,” ungkapnya.

Dijelaskan, masyarakat di sekitar hutan rata-rata adalah petani. Ada beberapa petani yang memanfaatkan lahan milik Perhutani untuk ditanami.

Ketika membersihkan semak belukar, seringkali dilakukan dengan cara dibakar tanpa ada pengawasan.

Akibat kecerobohan itu berpotensi mengakibatkan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

Pada patroli ini, Personil Polsek Banyakan bersama TNI dan Perhutani serta melibatkan masyarakat sekitar hutan berangkat masuk lahan perkebunan dan kawasan pinggiran hutan.

Ketika membersihkan semak belukar, seringkali dilakukan dengan cara dibakar tanpa ada pengawasan.

Akibat kecerobohan itu berpotensi mengakibatkan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.

Patroli di kawasan hutan ini, petugas kepolisian bersama Perhutani melakukan sosialisasi kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran.

“Kadang ada yang membakar semak belukar, tanpa pengawasan, sehingga sangat berbahaya, karena api dapat merembet dan membesar,” jelas AKBP Teddy.

Petugas juga memasang spanduk himbauan untuk menjaga hutan dan tidak melakukan pembakaran hutan.

Sementara petugas Perhutani Suntoko menghimbau kepada petani untuk tidak melakukan pembakaran pada saat membuka lahan.

Kepada warga juga dihimbau tidak membuang puntung rokok sembarangan.

“Kita mengimbau kepada para pemburu untuk tidak menggunakan api pada saat memburu madu lebah hutan,” ujarnya. (Red*)

Share :

Baca Juga

BERITA

Wawasan Kebangsaan Berikan Semangat Generasi Penerus Cinta Tanah Air

DAERAH

Personil Sat Binmas Sambang Ke Masyarakat Sosialisasikan Aplikasi layananPolri Super APP Presisi

BERITA

Hadiri Jumat Curhat di Mojokerto, Kapolda Jatim Dicurhati Perlintasan Kereta Api Tanpa Palang

BERITA

Tragedi Laka Suzuki Satria vs Toyota Rush Jln Raya Ngasin, Kec Balongpanggang

BERITA

Polres Pelabuhan Tanjung Perak Amankan Tersangka Penusukan Adik Kandung

BERITA

Kapolda Kalbar Bersama Fokopimda Ikuti Zoom Meeting Dengan Kapolri, Pantau Keamanan dan Kelancaran Malam Pergantian Tahun

BERITA

Pemdes Bancelok Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2024 Semangat Baru dan Tambah Sukses Selalu

BERITA

Forkopimka Jabon Hadiri Pengajian Umum dan Santunan anak Yatim dan Dhuafa ke 45 Tahun 2023/1445 H.