Gresik, profesi wartawan memang jarang di minati oleh kebanyakan orang, pasalnya profesi tersebut kerap kali menimbulkan ancaman bagi keluarga dan juga dirinya saat muncul pemberitaan miring baik di kalangan pemerintahan atau pun pengusaha ilegal semisal penimbun BBM atau pun pelaku usaha ilegal lainnya
Namun rasa kekawatiran dengan adanya intimidasi atau pun teror ke keluarga tidak berpengaruh sedikitpun kepada wartawan muda yang berasal dari desa mojogede kecamatan balongpanggang kabupaten gresik tersebut
Menurut sulaiman rejeki, jodo , dan mati sudah di gariskan oleh Tuhan yang maha esa, kalau kita di bayangi rasa takut sebelum melakukan tindakan sebaiknya jangan ambil profesi sebagai wartawan
Sulaiman alias pacul yang kini genap berusia 34 tahun tersebut sepak terjangnya di dunia jurnalis memang layak di acungi jempol, sebab dalam sajian tulisan beritanya selalu menyoroti terkait pemerintahan dan mengungkap fakta yang di sembunyikan dari publik
Sulaiman mengawali karier dunia jurnalis pada tahun 2020 yang tergabung di salah satu media online di jawa timur , lalu dia lanjut mengepakkan sayap menjadi Kaperwil di jawa timur hingga spai saat ini.
Saat di temui beberapa teman media online dan cetak di rumahnya, sulaiman menyampaikan bahwa kalau dirinya sengaja terjun ke dunia jurnalis karena banyaknya fakta di lapangan yang di tutupi oleh beberapa oknum agar kesalahan tidak di ketahui oleh publik, dari sanalah pria yang berperawakan kurus lancir tersebut bertekad untuk menjadi seorang jurnalis agar bisa menyampaikan ke publik apa yang tidak di ketahui
Sulaiman dalam obrolan santai dengan teman wartawan juga menyampaikan bahwa untuk menjadi seorang jurnalis atau wartawan harus mempunyai mental dan nyali yang kuat, sebab saat mencari berita atau investigasi kita akan bertemu dengan berbagai macam manusia, baik dari kalangan oknum aparat nakal ataupun preman suruhan
” Kalau kita memang berniat menjadi wartawan harus mempunyai mental dan nyali yang tinggi, karena yang kita hadapi di lapangan tidak hanya orang baik, tapi banyak oknum aparat yang nakal dan para preman sewaan yang setiap saat bisa mengancam nyawa kita ” Ungkap sulaiman pacul di sela – selah nyeruput kopi pada minggu, (14/01/24)
Dari cerita ataupun suport dari sulaiman itulah membuat semua awak media semangat untuk menyajikan berita yang tabuh menjadi layak di angkat dan menganggap sulaiman pacul adalah motivasi untuk semua jurnalis di seluruh dunia. (Red)