Polresta Palangka Raya – Curah hujan yang terjadi beberapa waktu terakhir ini telah mengakibatkan meluapnya permukaan air tidak terkecuali di wilayah hukum Polsek Rakumpit.
Sebagai cara untuk mencegah terjadinya banjir, aparat kepolisian terlihat membantu warga dalam kegiatan gotong royong membersihkan parit.
Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Rakumpit Iptu Waryoto menuturkan, jika pihaknya sangat mendukung kegiatan positif dari masyarakat tersebut.
“Salah satu contohnya, kami dari Polsek Rakumpit telah ikut pada kegiatan gotong royong membersihkan drainase, pembaharuan jembatan dan badan jalan di pemukiman warga Gang Waluh,” katanya, Kamis (24/11/2022) siang.
“Selain untuk membantu, dengan hadirnya kami pada kegiatan tersebut, diharapkan dapat menunjukan jika Polri khususnya Polsek Rakumpit selalu ada bagi semua lapisan masyarakat,” jelasnya.(dk_reborn)