Home / DAERAH / HUKRIM / NASIONAL / TNI POLRI / Uncategorized

Senin, 26 Desember 2022 - 19:11 WIB

LAKSAMANA TNI YUDO MARGONO RESMIKAN GEDUNG MAKO MENKAV 3 MARINIR DAN MENART 3 MARINIR

TNI AL, Dispen Kormar Sorong, Senin (26/12/2022). Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., C.S.F.A., melalui Video Confrence (Vicon) meresmikan Gedung “Kapak” Mako Menkav 3 Marinir dan Gedung “Lembing” Mako Menart 3 Marinir bertempat di Kesatrian Marinir Abraham Octavianus Atururi (AOA) Katapop, Distrik Salawati, Kab. Sorong, Papua Barat Daya.

Peresmian yang dipancarkan langsung dari Komando Latih Koarmada I Jakarta tersebut bersamaan juga dengan diresmikannya 18 fasilitas sarana prasarana diantaranya kolam renang Lanmar Surabaya, Gedung Satkor Koarmada III, Gedung Diskes Koarmada III, Mess Kowal di Katapop, Mako Wing Udara III Biak, Gedung Serbaguna Kolat Koarmada I, Flat prajurit di Gunung Sari Surabaya dan Kolam renang Brigif 2 Marinir.

Dalam sambutannya Panglima TNI mengatakan, dengan fasilitas yang ada dan sudah dibangun ini agar dirawat serta dimaksimalkan dengan baik, sehingga dapat menunjang kinerja dan kualitas dalam mengemban tugas sebagai prajurit Jalasena Samudera.

Selain itu, Komandan Pasmar 3 Brigjen TNI (Mar) Y. Rudy Sulistyanto, S.E., mengucapkan terimakasih atas dibangunnya gedung baru tersebut sehingga diharapkan dengan adanya gedung baru ini dapat menumbuhkan rasa kebanggaan bagi prajurit Roda Rantai dan prajurit Sapu Jagad Pasmar 3.

Kegiatan peresmian Gedung Mako Menkav 3 Mar dan Menart 3 Mar ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Panglima TNI, penekanan tombol sirine serta dilanjutkan dengan pemotongan pita oleh Komandan Pasmar 3. Turut hadir pada kegiatan tersebut Wadan Pasmar 3 Kolonel Mar Nanang Saefulloh, S.E., para Asisten Danpasmar 3, Dankolak dan Dansatlak Pasmar 3 serta para Perwira jajaran Pasmar 3.

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Koramil 09/Kutowinangun Dampingi Nakes Berikan Imunisasi PIN Polio Anak Anak Warga Binaan

BERITA

Smelter Freeport Menjadi Sasaran Yang ditinjau Danrem 084/BJ Menjelang Kunjungan RI 2

Uncategorized

Pj Danramil 04/Jawai Dampingi Bupati Sambas Resmikan Pasar Rakyat Di Kec. Jawai Selatan

BERITA

Pelda Marjuki melakukan monitoring Pagelaran Wayang Kulit Ruwat Desa.

Uncategorized

Peringati HUT RI ke 78 Lomba lukis bertema Polri dan Masyarakat diselenggarakan STIK Lemdiklat Polri

BERITA

Alasan Danrem 081/DSJ Sebut Wayang Kulit Pemersatu Bangsa

DAERAH

Polsek Pahandut Laksanakan Penangan dan Pengamanan Banjir di Wilayah Hukum Polsek Pahandut

BERITA

Bhabinkamtibmas Kelurahan Petuk Katimpun Salurkan Bantuan Kepada Warga Binaan