Home / BERITA / DAERAH / POLRI / TNI POLRI

Kamis, 8 Juni 2023 - 06:13 WIB

Kompak Polisi RW Bersama TNI Ngrambe Jaga Kamtibmas Ngawi

Kabarpos.id NGAWI, – Sinergitas TNI dan Polri bersama masyarakat terlihat kompak jaga Kamtibmas di wilayah Kabupaten Ngawi.

Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H., melalui Plt Kasi Humas Iptu Dian mengatakan bahwa, Sinergitas TNI bersama Polri harus terus ditingkatkan demi keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Ngawi.

Seperti dilakukan oleh Polsek Ngrambe, yang menerjunkan Polisi RW nya bergandengan dengan Koramil Ngrambe dalam berpatroli, pada Senin (6/6/2023)

“Sinergitas dalam memelihara kamtibmas ( harkamtibmas ) terus kami tingkatkan demi terwujudnya Kamtibmas yang kondusif,”ujar Iptu Dian.

Sementara itu menurut keterangan Kapolsek Ngrambe Iptu Sukoco bahwa sengaja Polsek bersinergi dengan Koramil dalam berpatroli, agar masyarakat merasa aman dan nyaman

“Sengaja kami berpatroli bersama Koramil agar tetap terjalin sinergitas dan masyarakat merasa aman juga nyaman,” ujar Iptu Sukoco.

Kali ini polisi RW Bripka Budi Hartono bersama dengan Bhabinkamtibmas Aiptu Eko Prasetyo dan Babinsa Serka Sugino, berpatroli dan berdialog dengan warga di Poskamling Rt 01 Rw. 04 Desa Ngrambe.

“Giat ini juga sebagai antisipasi kejahatan ataupun pelanggaran lainnya. Polisi RW disertakan agar warga tidak sungkan untuk menceritakan permasalahan yang ada di lingkungannya,”pungkas Iptu Sukoco. (Red*)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Personil Polsek kahayan kuala sambangi warga dan himbauan tentang Larangan Membakar hutan dan lahan

DAERAH

Bhabinkamtibmas Polsek Maliku Sosialisasikan Maklumat Kapolda Kalteng

BERITA

Polres Jember Berhasil Ungkap Penjualan Oli dan Sparepart Motor Palsu

BERITA

Danramil 0816/17 Gedangan lakukan pengecekan perbaikan rutilahu capai 80%

DAERAH

Kanit Provos Polsek Jabiren Raya Lakukan Pedisiplinan protokol kesehatan covid-19 terhadap Personil sebelum memasuki mako Polsek Jabiren Raya.

BERITA

Wadan Kontingen Kodam V/Brawijaya Minta Atletnya Waspadai Perbedaan Cuaca

BERITA

Polres Tuban Gelar Pelatihan Revolusi Mental, Wujudkan Polisi Berkarakter

BERITA

Komsos Babinsa Cerme Berikan Motivasi UMKM Untuk Lebih Maju