Home / BERITA / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / TNI POLRI / Uncategorized

Sabtu, 27 April 2024 - 22:36 WIB

Kodim 1009/Tla Gelar Pemakaman Secara Militer Personel Rindam VI/Mulawarman

Kodim 1009/Tla Gelar Pemakaman Secara Militer Personel Rindam VI/Mulawarman

Kodim 1009/Tla Gelar Pemakaman Secara Militer Personel Rindam VI/Mulawarman

 

Tanah Laut – Komando Distrik Militer (Kodim) 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman menggelar upacara Persemayaman dan Pemakaman secara militer Almarhum (Alm) Serma Suprapto NRP 3920805600671 personel Rindam VI/Mulawarman yang meninggal karena sakit dan akan dimakamkan di tempat pemakaman umum (TPU) Desa Tajau Mulya, Kec. Batu Ampar, Kab. Tanah Laut, Sabtu (27/04/2024).

Upacara Kebesaran ini dilaksanakan sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan pemerintah Republik Indonesia (RI) atas jasa, dharma bakti dan pengabdian almarhum kepada bangsa dan negara semasa hidupnya.

Bertindak selaku Inspektur Upacara (Irup) pada upacara persemayaman dan pemakaman adalah Kabagjianbang Rindam VI/Mulawarman Letkol Inf Rafdinal, S.E., yang dalam sambutannya menyampaikan belasungkawa dan duka cita yang mendalam atas meninggal/wafatnya almarhum.

“Atas nama keluarga besar TNI Angkatan Darat kami mengucapkan turut berduka cita dan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya Almarhum. Yang mana almarhum sebagai manusia biasa semasa hidupnya juga tidak luput dari segala kesilapan dan kesalahan, untuk itu saya mengajak para hadirin sudilah kiranya melapangkan dada untuk memaafkan segala kesalahan almarhum semasa hidupnya dan mendoakan almarhum semoga kesalahan dan kekhilafan serta dosa yang ada pada diri almarhum diampuni dan arwahnya diterima oleh Tuhan Yang Maha Esa,” tuturnya.

“Kami juga menyampaikan penghargaan dan ucapan terimakasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan baik moril maupun materil sehingga seluruh rangkaian upacara ini berjalan dengan aman, tertib dan lancar,” tutup Letkol Inf Rafdinal, S.E., mengakhiri sambutannya. (Pendim 1009/Tla)

Share :

Baca Juga

BERITA

Gercep, Polisi Bersama TNI dan BPBD Evakuasi Pohon Tumbang, Akses Jalan Kembali Lancar

BERITA

Sinergitas TNI-POLRI Dan Forkopimda Kota Samarinda Beri Rasa Aman Saat Perayaan Natal Tahun 2023

BERITA

DI GENJOT PROGRAM PEMBANGUNAN KANTOR REHABILITASI RUANG LEMBAGA

DAERAH

Menjaga Kebugaran Tubuh Anggota Koramil 1612-06/Lembor Bersama Anggota Polsek dan Puskesmas Lembor Melaksanakan Jalan Santai

Uncategorized

Berubah Warna, Lapangan Volley Dana CSR HCML Yang Mangkrak Di Mandangin Sampang

BERITA

Patroli Interaksi, Upaya Polres Trenggalek Lebih Dekat dengan Masyarakat

Uncategorized

Polres Tulungagung Gandeng Media Tangkal Hoax Hadapi Pemilu 2024

BERITA

Kasatsamapta Pimpin Apel Pagi di Mapolresta Palangka Raya