Home / BERITA / DAERAH / POLRI / TNI POLRI

Rabu, 16 Agustus 2023 - 09:27 WIB

Kapolres Kediri Kota Apresiasi Perguruan Silat Pagar Nusa Tertibkan Tugu Secara Sukarela

Kabarpos.id KEDIRI KOTA – Langkah strategis dilakukan Perguruan pencak silat Pagar Nusa Ranting Tarokan Kabupaten Kediri.

Perguruan silat yang berdiri di Kabupaten Kediri itu, melakukan penertiban Tugu yang dibangunya sendiri beberapa tahun yang lalu di Dsn Wates Ds. Tarokan Kec Tarokan Kab.Kediri.

Penertiban oleh para anggota perguruan silat Pagar Nusa sendiri ini juga disaksikan oleh Kapolres Kediri Kota, AKBP Teddy Chandra, S.I.K., M.Si, Kasdim 0809 Kediri Mayor Arm Moch Marzug Ashidiqi, S.Sos. serta Forkopimcam Tarokan serta Kepala Ds Tarokan, pengurus Pagar Nusa Jatim dan Warga Pagar Nusa Ranting Tarokan, Selasa (15/8/2023).

Anas Rahmanto , pengurus wilayah Perguruan silat Pagar Nusa Jawa Timur mengatakan penertiban tugu perguruan silat ini dilakukan setelah proses musyawarah pengurus dan warga, sekaligus anggota perguruan di tingkat desa.

“Bahwa penertiban tugu pencak silat ini sebagai bentuk kepatuhan kami sebagai anak negara kepada Bangsa Negara ,”katanya.

Terkait Penertiban tugu, lanjut Anas, perguruan Pagar Nusa melakukannya dengan sukarela, dan bisa di contoh oleh perguruan silat lainya.

“Semua demi bangsa dan negara dan kami warga negara harus patuh pada aturan yang ada,”tandasnya.

Sementara itu, Kapolres Kediri Kota, AKBP Teddy mengatakan rencana penertiban tugu pencak silat bertujuan agar wilayah kita tidak terkotak-kotak serta tidak tercipta sebuah perbedaan suatu kelompok.

“Selain itu juga untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Penertiban tugu salah satunya sebagai langkah antisipasi dan menangkal potensi konflik diwilayah,”terang AKBP Teddy.

Kapolres Kediri Kota memberikan apresiasi kepada Perguruan Pagar Nusa ranting Tarokan Cabang Kediri yang secara sukarela menertibkan tugunya.

“Termasuk kita berikan apresiasi kepada Perguruan Silat Pagar Nusa kususnya Ranting Tarokan Cabang Kediri yang turut berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban diwilayah hukum Polres Kediri Kota,”pungkas AKBP Teddy. (red)

Share :

Baca Juga

BERITA

Pangdamku, Bapakku, Guruku, Temanku.

DAERAH

Kasrem 072/Pamungkas Buka Latihan Penanggulangan Bencana Alam

BERITA

Lomba Karapan Sapi Piala Panglima TNI akan digelar di Bangkalan

BERITA

Patroli Polsek Megaluh bersama masyarakat wujudkan kamtibmas yang aman jelang Pemilu 2024

BERITA

Pantau Arus Balik Liburan Lebaran Pengguna Transportasi Kereta Api di Stasiun Duduksampeyan

BERITA

Semangat Gotong Royong Personel Kodim 1009/Tanah Laut Bersama Masyarakat Desa Kebun Raya Bersihkan Drainase

BERITA

Perkuat Sinergi, Pangdam V Brawijaya Kunjungi Media di Surabaya

BERITA

Polisi Berhasil Ungkap Kasus Pembobol Perumahan Elite di Surabaya Lima Tersangka Diamankan