Home / BERITA / TNI POLRI

Senin, 20 Maret 2023 - 15:36 WIB

Kapolda Jatim Resmikan Gedung Satpas SIM di Polres Pamekasan

kabarpos.id PAMEKASAN – Untuk meningkatkan pelayanan masyarakat di Kabupaten Pamekasan Madura khususnya pengurusan SIM, Polres Pamekasan telah menyelesaikan pembangunan gedung Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Gedung Satpas SIM Polres Pamekasan yang berada di Jl. Raya Nyalaran NO. 224, Keluruhan Kowel, Kecamatan Pamekasan, Kabupaten Pamekasan tersebut kini telah diresmikan oleh Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr. Toni Harmanto,M.H.

Dalam peresmian Gedung Satpas SIM itu juga dihadiri pejabat utama Polda Jatim dengan didampingi Kapolres Pamekasan AKBP Satria Permana.

Kapolda Jatim berharap dengan telah diresmikannya Gedung Satpas SIM itu, Polres Pamekasan dapat lebih meningkatkan system pelayanan untuk masyarakat.

“Sudah diresmikan, tentu diharapkan pelayanan prima kepada masyarakat bisa lebih ditingkatkan,”ujar Irjen Toni usai menandatangani prasasti simbul Gedung telah diresmikan,Senin (20/3).

Sementara itu AKBP Satria Permana melalui Kasatlantas Polres Pamekasan AKP Mokhammad Munir menjelaskan, bahwa gedung Satpas yang baru ini sudah dilengkapi dengan sistem modern, agar memudahkan masyarakat Pamekasan dalam mengurus administrasi SIM.

“Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Pamekasan akan segera mengoperasikan gedung Satuan Penyelenggara Administrasi (Satpas) pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM), “ ujar AKP Munir. (Red*)

Share :

Baca Juga

NASIONAL

Bentuk Kepedulian Kesehatan Balita Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Dampingi Kegiatan Posyandu Di Wilayah Binaaan

NASIONAL

Dengan Sigap, Babinsa Meninjau Rumah Warga yang Terendam Banjir Di Wilayah Binaan

DAERAH

Baksos Kowad Subkoor DIY Untuk Anak Stunting

BERITA

Polda Jatim Bekuk Tiga Peracik dan Pembuat Obat Petasan yang Dijual Secara Online

DAERAH

Babinsa Koramil 15/Klirong Hadiri Pertemuan Warga

BERITA

Polisi Berhasil Amankan Residivis Curanmor di Sumenep Setelah Aksinya Terekam CCTV Viral

DAERAH

Demi memutuskan penyebaran virus Covid-19. Ini yang dilakukan Polsek Sebangau Kuala.

BERITA

Komandan Kodim 1208/Sambas Serahkan Rompi Babinsa Secara Simbolis