Wakapolres Manggarai Kompol Sahidin Suna, bersama Dandim 1612/Manggarai Letkol Arh Drian Priyambodo SE, hadiri Video Confrence (Vicon) Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Operasional dalam rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023, di Aula Rapat Lantai II Mapolres Kabupaten Manggarai, Jalan Katedral No. 1 Kelurahan Pitak Kecamatan Langke Rembong Kabupaten Manggarai, Jumat (16/12/2022).
Turut hadir dalam kegiatan Video Confrence (Vicon) Rapat Koordinasi (Rakor) Bidang Operasional dalam rangka Pengamanan Natal dan Tahun Baru 2023, Letkol Arh Drian Priyambodo SE Dandim 1612/Manggarai, Kompol Sahidin Suna Wakapolres Manggarai Para Perwira Polres Manggarai, Ipda Rudolf Wadanki Brimob, Kasi Intel Kejaksaan M. Rizki Ramdan, Agustinus Sahur Kabid LLAJ, Gondolfus B. Barang Kabid Kesbangpolda Manggarai, Zainal Arifin Pertamina, Yuliana F. Setia Dinas Perdagangan, Anselmus Jangur Kabid Pelkes, Yayuk Surjatiningsih Sekdin PUPR, Isuridus Buntanus Kadis Pariwisata, Diki Irawan Kepala BMKG, dan Stefanus Tawar Kalak BPBD.
Kapolri Jendral Listiyo Sigit Prabowo, mengatakan rapat lintas sektoral ini bertujuan untuk pengamanan menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 yang akan datang, kita harus mempersiapkan pengamanan agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan, sehingga masyarakat yang akan melaksanakan Ibadah Natal bisa merasa aman dan nyaman.
Kita akan secara bertahap dengan melakukan operasi- operasi untuk antisipasi, dan jalur jalur kemacetan yang akan di gunakan untuk mudik sehinga masyarakat bisa nyaman dalam perjalanan, perlu di pedomi bagi Prajurit jangan lengah melaksanakan pengamanan dengan bodi sistem sehingga tidak ada kerugian yang tidak diinginkan bagi prajurit”, Ujar Kapolri.
Saat di temui usai kegiatan Vikon Dandim 1612/Manggarai Letkol Arh Drian Priyambodo SE, menuturkan bahwa Kodim 1612/Manggarai melalui BKO akan sepenuhnya membantu jajaran Polres Manggarai dalam pengamanan Hari Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 nantinya di wilayah Kabupaten Manggarai.
Di harapkan kepada seluruh jajaran Kodim 1612/Manggarai untuk meningkatkan Sinergitas serta kerja sama yang baik sehingga pada tahun ini situasi keamanan di wilayah Kabupaten Manggarai, akan tetap terjaga dan masyarakat dapat melaksanakan Natal dan Tahun Baru dengan aman dan nyaman, Tegasnya.