Home / BERITA / TNI POLRI

Kamis, 6 April 2023 - 17:22 WIB

Jelang Jumat Agung Polres Tanjungperak Sterilisasi di Beberapa Gereja

Kabarpos.id TANJUNGPERAK – Kepolisian Resor Tanjung Perak Surabaya, melakukan sterilisasi di sejumlah Gereja di wilayah hukumnya.

Hal itu dilakukan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan Umat Nasrani yang akan melaksanakan ibadah dalam rangka memperingati wafat Isa Almasih yang dikenal juga dengan sebutan Jumat Agung.

Kapolres Pelabuhan Tanjungperak AKBP Herlina melalui Kasi Humas Iptu Suroto mengatakan,kegiatan sterilisasi yang dilakukan adalah Gereja Santo Mikail, Gereja ST Marinus Yohanes, GPDI Rajawali, GPIB Bahtera Hayat, dan HKBP Surabaya.

“Kami lakukan sterilisasi terlebih dahulu untuk menjamin keamanan dan kenyamanan saudara kita umat Nasrani yang akan beridah,” kata Iptu Suroto, Kamis (6/4).

Adapun perlengkapan yang dilakukan oleh personel Polres Tanjungperak dalam melaksanakan pengamanan, kata Iptu Suroto yakni, mirror set, senter, rompi, metal detector, dan unit K9.

“Semoga para jemaat yang melaksanakan ibadah dalam memperingati wafatnya Isa Almasih berjalan dengan lancar, aman dan kondusif sesuai dengan harapannya.” pungkasnya. (Red*)

Share :

Baca Juga

TNI POLRI

DANRAMIL 0816/05 APEL PENGAMANAN MENJELANG HARI RAYA IDUL FITRI 1444 H/2023 M DI KECAMATAN TULANGAN

BERITA

Bersama Forkopimcam Babinsa Sulung Bersihkan Parit Dan Jalan

BERITA

Jelang Lebaran, Babinsa Aktif Pantau Harga Sembako di Pasar Tradisional

BERITA

OPS Patuh Semeru 2023 Polresta Malang Kota Gencar Sosialisasi Keselamatan Berlalulintas

BERITA

POLRESTA BANYUWANGI BERHASIL AMANKAN 2 DPO POLDA METRO TERKAIT KASUS PEMBUNUHAN

BERITA

Upacara Bendera Wujud Rasa Bangga dan Penghormatan Jasa Para Pahlawan

HUKRIM

Upaya Hasil Panen Padi Maksimal, Babinsa Rutin Komsos Dengan Petani

BERITA

Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Melaksanakan Komsos kepada Mitra Karib di Desa Beo Rahong