Halut – Kodim 1508/Tobelo menerima bantuan satu unit mobil ambulance dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Tobelo, bertempat di Makodim 1508/Tobelo Jalan Kawasan Pemerintahan Desa MKCM, Senin (10/7/2023).
Penyerahan ini ditandai dengan penandatangan Berita Acara Serah Terima Bantuan mewakili Kepala Bank BRI Cabang Tobelo bapak Orwan Kruntuwaru dan Komandan Kodim 1508/Tobelo Letkol Inf Davit Sutrisno Sirait,S.E.
Kepala Manajer Kredit Bank BRI Cabang Tobelo bapak Orwan Kruntuwaru dalam sambutannya mengatakan, penyerahan hibah satu unit mobil ambulance ini merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) Bank BRI. Serta bentuk kepedulian BRI terhadap lingkungan dan mitra kerja, terutama Kodim 1508/Tobelo dalam mendukung kebutuhan masyarakat.
Pemberian mobil tersebut juga merupakan sinergitas yang sudah terjalin baik dengan Kodim 1508/Tobelo. Sehingga kedepan hubungan tersebut akan lebih baik dan menjadikan BRI sebagai mitra kerja Kodim, katanya.
“Semoga dengan dukungan satu unit ambulance ini bisa bermanfaat dalam mendukung tugas satuan Kodim Tobelo,” harapnya.
Lanjut kolom komentar
