Home / BERITA / TNI POLRI

Selasa, 4 April 2023 - 13:19 WIB

Dandim 0817/Gresik Pastikan Kondusifitas Wilayah Driyorejo dan PT Kingdom Unit 2 Karangandong, Persiapkan Rencana Kunker Pangdam V/Brawijaya

Kabarpod.id gresik – Dalam rangka kegiatan silaturahmi sekaligus koordinasi tentang rencana kunjungan kerja Bapak Pangdam V/Brawijaya ke wilayah Kecamatan Driyorejo dan perusahaan PT Kingdom Unit 2 Karangandong, Bapak Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos. melaksanakan monitoring keamanan wilayah Kecamatan Driyorejo dilanjutkan dengan kunjungan langsung ke lokasi perusahaan yang berada di Jl. Raya Kedamean No.57, Dusun Karangasem, Desa Karangandong, Kec. Driyorejo, Kab. Gresik. Selasa (4/04/2023).

Kunjungan Bapak Dandim 0817/Gresik mendapat sambutan langsung dari Bapak Aryo selaku pihak penanggung jawab (Pengawas Umum) PT Kingdom Unit 2 Karangandong. Adapun kegiatan ini diikuti oleh Danramil 0817/01 Driyorejo Mayor Inf Bambang Kusharyanto, Para Kabag Perusahaan PT Kingdom Unit 1 Bambe dan Unit 2 Karangandong, Anggota Unit Intel Kodim 0817/01 Driyorejo dan 3 orang Babinsa Koramil 0817/01 Driyorejo.

Dalam kunjungannya tersebut, Bapak Dandim 0817/Gresik didampingi Danramil dan Pimpinan Staf Produksi mengecek lokasi area produksi perusahaan.

Bapak Dandim 0817/Gresik memberikan ucapan terima kasih kepada Pimpinan Pengawas PT Kingdom dan Para Kabag Produksi atas sambutannya di PT Kingdom Unit 2 Karangandong dan melanjutkan perjalanan ke Kota Gresik.

“Kunjungan ini guna monitoring dan memastikan kondusifitas wilayah yang menjadi rencana kunjungan kerja Bapak Pangdam V/Brawijaya,” tegasnya. (Pen0817/red).

Share :

Baca Juga

DAERAH

Agar Lebih dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Bagikan Kartu Nama

DAERAH

Terapkan Prokes, Personil Polsek Kahayan Tengah Gelar Operasi Yustisi

TNI POLRI

Babinsa Koramil 0816/07 Krembung Serka Mashudi melaksanakan kegiatan komsos dan patroli wilayah Desa Mojoruntut

BERITA

Jalin Kerjasama, Polres Malang dan Perum Jasa Tirta I Teken MoU Pengamanan Obvitnas

DAERAH

Cegah Kemacetan dan Laka Lantas, Satsamapta Atur Atus Lalin di depan MAN Kota Palangka Raya

BERITA

Operasi Patuh Semeru 2023 Polisi Berbagi Helm Gratis di Ngawi

NASIONAL

Pastikan Tidak Ada TP Narkotika, Kasatresnarkoba Polresta Palangka Raya Patroli Jalan Kaki di Puntun

TNI POLRI

Polres Kediri Kota Gelar Donor Darah untuk HUT ke-42 Satpam