Home / BERITA / PEMERINTAH

Kamis, 9 Mei 2024 - 12:55 WIB

Blokir Nomor Wartawan, Kades Pucangtelu Dapat Dijerat UU Pers

 

 

Lamongan, Kabarpos.id – Sikap kurang profesionalisme sebagai pejabat ditunjukkan oleh oknum kepala desa Pucangtelu kec.kalitengah kab.lamongan.Hal itu di sinyalir saat Kepala Desa Pucangtelu yakni Kaseran memblokir nomor wartawan saat dikonfirmasi terkait proyek Dana Desa nya.kamis (09/05/2024).

Peristiwa ini terjadi saat awak media mencoba konfirmasi terkait proyek pengerasan jalan senilai 190 juta yang di anggarkan dari dana desa tahun 2023.Saat di tanya, Kaseran malah menunjukkan sikap tidak profesional nya.Malah menyebutkan jika seolah masyarakat tidak berhak untuk mengawasi proyek yang di anggarkan dari uang rakyat tersebut.

“Anak buah sampean sinten atas dasar nopo kok ngecek ten desa lokasi ten pundi niku.”ungkap Kaseran sekaligus memblokir nomor wartawan setelah nya.

Hal itu,menuai kritik keras di kalangan masyarakat dan LSM.Kode etik pejabat dan transparansi dalam birokrasi seolah di abaikan oleh kepala desa Pucangtelu ini.

“Kalau tidak ada yang salah,kenapa harus takut dan sampai memblokir nomor.Dia kan di gaji oleh rakyat, menjalankan tugas mengelola uang rakyat,kenapa saat di tanya oleh rakyat malah tertutup.”ungkap Fahrizal yang merupakan pentolan aktivis Jawa Timur ini.

Lebih lanjut, mantan aktivis 98 ini juga membeberkan jika sikap kepala desa Pucangtelu ini bisa Dijerat pasal 40 UU Pers tahun 1999 tentang menghalangi, menghambat tugas pers dalam mencari informasi.

Selain itu, Fahrizal juga akan melakukan investigasi lebih lanjut tentang hal ini, dirinya akan berkordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk melakukan audit secara terbuka.Fahrizal pun siap mengawal kasus ini hingga tuntas dan berharap agar APH setempat memanggil yang bersangkutan untuk dimintai keterangan.jika terbukti melanggar undang-undang pers ataupun terbukti Mark Up Anggaran dalam suatu proyek di Desa Pucangtelu.maka harus diproses sesuai aturan yang berlaku.(Red)

(Bersambung)

Share :

Baca Juga

BERITA

Aliansi Madura Indonesia Melaporkan 5 Lapas dan 1 Rutan Ke Kanwil Kemenkumham Jawa Timur

BERITA

Polisi Berhasil Ungkap Terduga Pelaku yang Mencuri di Rumah Warga Gresik Saat Ditinggal Tarawih

BERITA

Batalyon 516 Beri Pengobatan Gratis

BERITA

Polisi Tangkap Bandar Sabu di Kawasan Medaeng, Pelaku Curanmor 7 TKP pun Terungkap

BERITA

Personel Kodim 1009/Tanah Laut Hadiri Halal Bi Halal Ikatan Kekeluargaan Bona Bulu Kalimantan Selatan

BERITA

Kompak, Aremania dan Polisi Sambut Ramadhan Dengan Bersihkan Tempat Ibadah

BERITA

Babinsa 0816/01 Sidoarjo menciptakan rasa aman di wilayah dengan sosialisasi bahaya balap liar.

BERITA

Polda Jatim Gelar Kemah Bakti Pancasila Pupuk Jiwa Kebangsaan Generasi Bangsa