Home / BERITA / DAERAH / HUKRIM / TNI POLRI / Uncategorized

Selasa, 14 Mei 2024 - 22:03 WIB

Babinsa Bersinergi Sukseskan Program Padat Karya Tunai Desa

Babinsa Bersinergi Sukseskan Program Padat Karya Tunai Desa

Babinsa Bersinergi Sukseskan Program Padat Karya Tunai Desa

 

BARABAI-Kemanunggalan TNI-Rakyat semakin terlihat dalam program padat karya tunai desa. Hal ini dilakukan anggota Koramil 1002-02/Batang Alai Utara Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah.

Anggota Koramil 1002-02/Batang Alai Utara dipimpin oleh Danpos Ramil 02/Batang Alai Utara Pelda Masrullah bersama warga melaksanakan gotong-royong dalam Program Padat Karya Tunai Desa di Abung Kecamatan Limpasu Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Selasa (14/05/2024)

Padat Karya Tunai (PKT) di desa Abung diarahkan untuk perbaikan jalan usaha tanai sepanjang 500 meter lebar 1,5 meter ini juga sebagai jalan penghubung antar desa yaitu desa Abung dengan desa Mahela Kecamatan Batang Alai Selatan.

Pelda Masrullah menuturkan bahwa Babinsa akan selalu hadir di tengah warga karena itu merupakan salah satu tugas dan tanggungjawabnya.

“Selaku Babinsa, akan selalu hadir di tengah warga guna membantu dan memberi motivasi kepada masyarakat. Apalagi dalam kegiatan kerja bakti seperti ini. Ini merupakan langkah awal yang dilakukan oleh pemerintah Desa untuk menghadapi musim hujan,” ujar Maasrullah

Saejri, Kepala Desa Abung disela-sela kegiatan padat karya tunai ini mengatakan bahwa perbaikan jalan ini sangat besar sekali manfaatnya bagi masyarakat desa Abung, selain sebagai jalan usaha tani, jalan ini merupakan jalan penghubung/pendekat dua desa yaitu desa Abung dan desa Mahela,”ungkapnya

“Alhamdulillah semua tidak ada kendala dan hari ini kita bisa mengerjakan program ini dengan dibantu oleh TNI dari Koramil 1002-02/Batang Alai Utara. Tentunya ini akan sangat penting untuk kesejahteraan petani nantinya,” ujarnya

Sementara itu, Danramil 1002-02/Batang Alai Utara Kapten Czi Obet Subagiyo mengatakan bahwasanya sebagai aparat komando kewilayah dalam hal ini Babinsa, harus bisa membantu mengatasi kesulitan rakyat agar bisa selalu bermanfaat di masyarakat.”ucapnya

Menurutnya kegiatan padat karya tunai ini sangat bagus untuk mengembangkan hubungan yang harmonis antara TNI AD dengan masyarakat.

“Ini merupakan hubungan yang harmonis antara TNI AD dengan masyarakat melalui Program Padat Karya Tunai Desa,”tegas Danramil.(pen1002hst)

Share :

Baca Juga

BERITA

Pangdam XII/Tpr Kunjungi Kodim 1208/Sambas Dan Berikan Pengarahan Kepada Prajurit Dan Persit

BERITA

Piket Fungsi Polresta Palangka Raya Lakukan Serah Teerima Jaga

BERITA

Polres Gresik Ungkap Peredaran Narkoba Berkedok Jual Barang Farmasi

BERITA

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Ampel Kawal Jalan Sehat Warga

BERITA

POLSEK TARIK POLRESTA SIDOARJO GIAT SOSIALISASI PENCEGAHAN DINI

BERITA

Sempat Dikabarkan Hilang, Nenek 70 Tahun Akhirnya Ditemukan Babinsa Dan Warga Dalam Kondisi Lemas di Hutan

BERITA

Peringati 1 Muharram, Cak Endik Ganjare’ Wong Sidoarjo Gelar Pengajian Umum

DAERAH

Babinsa Koramil 15/Klirong Laksanakan Pul Data Ter di Wilayah