Home / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / NASIONAL / TNI POLRI / Uncategorized

Jumat, 25 November 2022 - 08:20 WIB

MEMBANGGAKAN, ATLET SEPAK TAKRAW YONMARHANLAN XI MERAUKE RAIH JUARA KE 3 BUPATI CUP I.

TNI AL, Dispen Kormar Merauke Kamis (24/11/2022). Atlet Sepak Takraw Yonmarhanlan XI Merauke Pasmar 3 berhasil keluar sebagai Juara 3 pada event Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022 dengan mengalahkan Tim Sinar Takalar 77, di Lapangan Sepak Takraw Gor Head Sai Jl. Prajurit Distrik Merauke Kab. Merauke Papua.

Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022, memperebutkan piala dan medali sekaligus total hadiah sebesar Rp.25.000.000, yang diikuti sebanyak 14 Tim dari seluruh Kabupaten Merauke.

Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan XI Merauke Letkol Mar Alfredo Yowel Antaribaba,M.Tr.Opsla., menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh atlet, pelatih, official dan pendukung yang telah berjuang dengan gigih pada event tersebut. Prestasi ini merupakan hasil dari latihan keras yang selama ini dilaksanakan atlet Marinir. Selain itu, dukungan serta doa dari seluruh prajurit “Yaman Aniem” sehingga kita berhasil meraih juara tiga pada event Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022,

Pada puncak kegiatan dilaksanakan penyerahan piala dan hadiah yang diberikan oleh Wasit Pemprov Papua Bapak Ruben Mentawai kepada Praka Marinir Harianto sebagai Kapten Tim Marinir yang berhasil menyabet juara 3 Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022.

Share :

Baca Juga

BERITA

Babinsa Cek Perubahan Harga Bahan Pokok dan Stoknya di Toko Sembako Warganya

BERITA

Gelar Jum’at Curhat di Masjid Hidayatulloh, Kapolres Jombang Tampung Aspirasi Warga

BERITA

Beri Motifasi Dan Semangat Dalam Meningkatkan Perekonomian Keluarga Babinsa Temajuk Komsos Dengan Pengusaha Tempe

Uncategorized

Koramil 15/Klirong Dampingi Kegiatan Family Gathering Kesehatan Jiwa Puskesmas Klirong

BERITA

Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Memberikan Pelatihan Pembinaan Karakter pada Masa MPLS di SMAN 2 Ruteng

BERITA

Dandim 1612/Manggarai Dan Forkopimda Kabupaten Manggarai Tinjau Pembangunan RTLH “Praja Raksaka Peduli Rakyat”

BERITA

Polres Situbondo Gencarkan Patroli Sahur Selama Ramadhan

BERITA

Polres Bondowoso Gelar Binrohtal Bentuk Karakter Anggota Polri Lebih Humanis