Home / BERITA / DAERAH / PEMERINTAH

Jumat, 28 Juli 2023 - 17:30 WIB

Terkait Beredarnya Vidio Ketua DPRD Sidoarjo Ini Statemen Ketua KIPP Sidoarjo

Kabarpos.id Sidoarjo – Jelang Pileg 2024 mendatang, suhu politik di Sidoarjo mulai memanas. Diantaranya terkait beredarnya Vidio ketua dprd Sidoarjo gunakan fasilitas negara untuk berkampanye.

Menurut ketua KIPP Sidoarjo, sebaiknya Panwascam atau Bawaslu Sidoarjo segera memanggil Pak Usman untuk diklarifikasi. Tujuannya agar segera clear. Sekaligus untuk memastikan apakah yang bersangkutan melanggar atau tidak.

“Mumpung belum berlarut-larut, sebaiknya Bawaslu atau Panwascam memanggil ketua DPRD Sidoarjo untuk keperluan klarifikasi.” Tegas Sujani yang juga menjabat Sekertaris Rumah Pancasila.

Pendapat senada juga disampaikan Ketua DPRD Sidoarjo, H.Usman M.Kes. Dirinya juga ingin segera dipanggil Bawaslu ataupun Panwascam untuk keperluan menjelaskan vidio yang bernada miring tersebut.

“Kalau saya inginnya segera dipanggil Bawaslu atau Panwascam. Biar segera selesai.”Katanya saat dihubungi media ini.

Sementara itu, Haidar Munjid selaku ketua Bawaslu menyampaikan akan segera memanggil anggota dewan 3 periode tersebut.

“Sudah saya perintahkan kepada Panwascam untuk menindak lanjutinya,” Kata dia singkat.

Seperti diberitakan sebelumnya, H.Usman M.Kes dikabarkan telah menggunakan fasilitas pemerintah untuk kepentingan kampanye dirinya selaku Caleg PKB dapil Sidoarjo l.

Namun kebenaran berita tersebut belum dipastikan benar tidaknya, baik menurut kajian Bawaslu maupun aturan pemerintahan.

Share :

Baca Juga

BERITA

Cetak Rekor Tanam 21 Juta Pohon, Polri Raih Dua Penghargaan dari MURI

BERITA

Pangdam Brawijaya Tegaskan Yonzipur 5/ABW Siap Jalankan Tugas di Perbatasan RI-Malaysia

DAERAH

Babinsa Koramil 1612-06/Lembor hadiri Rapat Koordinasi dan Pembukaan Pemberian Makanan Tambahan untuk Anak Stunting

BERITA

Pj Gubernur Sultra Hadiri Rakorgub tahun 2024.

DAERAH

Satlantas Polres Pulang Pisau Gelar Patroli Blackspot Daerah Rawan Laka

BERITA

Senyum Lebar Menghiasi Lelah Anggota Satgas TMMD Ke 116 Regtas Dan Masyarakat Desa Lubuk Dagang.

BERITA

PEKERJAAN UMUM (PU) BINAMARGA GENJOT PENGERJAAN PROYEK TPT

BERITA

Wakili Danramil 07/Teluk Keramat Peltu Yasin Wahyuni Hadiri Pelepasan Serta Pengumuman Kelulusan Siswa Kelas XII TA, 2023/2024