Home / BERITA / TNI POLRI

Sabtu, 18 Maret 2023 - 10:41 WIB

Polres Bondowoso Layani Khitan Masal Gratis di Jumat Curhat

kabarpos.id Bondowoso – Bukan hanya menampung aspirasi dan keluhan warga masyarakat, namun Polres Bondowoso juga melayani bakti kesehatan dan khitan masal secara gratis setiap menggelar Jumat Curhat.

Seperti Jumat Curhat kali ini, Polres Bondowoso melalui Sidokkes bekerjasama dengan Taman Pendidikan Al Qur’an (TPA) Mentari juga menggelar khitan masal di masjid Babussalam Desa Prajekan Lor, Kecamatan Prajekan Kabupaten Bondowoso.

Kapolres Bondowoso AKBP Wimboko mengatakan layanan khitan masal gratis ini sebagai bentuk upaya Polres Bondowoso yang selalu hadir di tengah masyarakat untuk membantu dan melayani.

“Selain merespon apa yang menjadi keluhan maupun usul saran warga, kami juga berupaya membantu apa yang memang dibutuhkan oleh warga, mungkin termasuk juga mengkhitankan putranya,” ujar AKBP Wimboko, Jumat (17/3).

AKBP Wimboko menambahkan pihaknya melibatkan tim kesehatan dari Sidokkes Polres Bondowoso selain untuk melayani khitan masal juga melakukan pemeriksaan kesehatan bagi warga masyarakat.

“Kegiatan bakti kesehatan dan khitan masal gratis ini kami laksanakan rutin tiap Jumat,” ujar AKBP Wimboko.

Bagi warga yang belum mengkhitankan anaknya, pihak Sidokkes Polres Bondowoso juga membuk layan hotline untuk mendaftarkan.

“Apabila nanti masih ada yang akan mau di khitan bisa langsung menghubungi kami, kami di no 081333768117 siap melayani, “pungkasnya. (Red*)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Sosialolisasi dan Sampaikan Prokes Kepada Masyarakat Kecamatan Maliku Guna Cegah Covid19

BERITA

Arahan Penting Danrem pada Saat Jam Dan kepada Prajurit dan PNS

DAERAH

Mengawali Kegiatan Personil Polsek Banama Tingang Laksanakan Serah Terima Piket Jaga Mako

BERITA

Ratusan Massa Demo Dugaan Hoax Hasnaeni di depan Mapolda Jatim

BERITA

Tingkatkan ketahanan pangan, Babinsa Urangagung bantu petani menanam padi

BERITA

Kemanunggalan TNI-Rakyat, Koramil 1002-04/Las Pemebrsihan Saluran Drainase

BERITA

Anggota Babinsa Koramil 0816/06 Tanggulangin Berikan Materi Wawasan Kebangsaan

BERITA

Bati Tuud Peltu Marjuki Gerakkan Para Babinsa Koramil 0816/05 Hadiri Rekapitulasi Daftar Pemilih Rapat Pleno di Se-Kecamatan Tulangan