Home / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / NASIONAL / TNI POLRI / Uncategorized

Selasa, 22 November 2022 - 14:48 WIB

Personel Satpolairud Polres Pulpis Lakukan Pemeliharaan dan Perawatan Kapal

Pulang Pisau, Personel Satpolairud Polres Pulang Pisau jajaran Polda Kalteng, rutin melakukan pemeliharaan dan perawatan sekaligus membersihkan kapal Polisi patroli yang dimiliki Satpolairud Polres Pulang Pisau (Pulpis), Polda Kalteng, Selasa (22/11/2022) pagi.

Terlihat personel sedang melakukan pemeliharaan dan perawatan secara rutin terhadap inventaris kapal polisi sehingga apabila diperlukan atau digunakan kapal selalu siap.

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Kurniawan Hartono, S.I.K. melalui Kasat Polairud Polres Pulpis AKP Hadri menjelaskan, hal tersebut dilakukan demi keamanan dan keselamatan pada saat melakukan patroli serta apabila ada situasi yang emergency atau kejadian yang tidak diinginkan di perairan.

“Selalu cek, kontrol kebersihan dan navigasi Kapal Polisi yang dipercayakan kepada kita, jaga kebersihan, kelengkapan sarana dan prasarana yang ada di dalamnya kemudian selalu cek kondisi kelistrikan dan mesin agar selalu dalam kondisi siap pakai kapan saja digunakan untuk kegiatan patroli perairan maupun untuk SAR,” ujar Hadri.

Dengan pemeliharaan dan perawatan kapal yang rutin, lanjutnya, diharapkan tercipta kondisi kapal yang baik sehingga dapat mendukung dan meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat khususnya di wilayah perairan.

Dengan kondisi kapal yang siap operasional, diharapkan dapat semaksimal mungkin melindungi dan menjaga keamanan di wilayah perairan khususnya Das Kahayan.

Share :

Baca Juga

TNI POLRI

Polres Mojokerto Berikan Layanan Balik Mudik Gratis ke Jakarta

BERITA

Pengasuh Ponpes Tebuireng KH Abdul Hakim Mahfudz Apresiasi Kapolri, Tingkat Kepercayaan Publik Meningkat Tajam

BERITA

Kapolresta Surakarta Tegaskan Larang Konvoi Saat Pergantian Malam Tahun Baru 2024

BERITA

Berikan Rasa Aman Beribadah, Babinsa Koramil 02/ Bebesen Laksanakan PAM Gereja

TNI POLRI

Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Turut Mendampingi Dinas Peternakan dalam Eliminasi Anjing Rabies dan Vaksinasi

Uncategorized

PRAJURIT DAN PNS KOREM 044/GAPO UPACARA PERINGATI HARI PAHLAWAN

DAERAH

Munas IKAHI Ke-20 YM Dr.H.Yasardin, SH.M.Hum Terpilih Sebagai Ketua IKAHI Periode Tahun 2022-Tahun 2025

Uncategorized

Selamat dan Sukses atas Terpilihnya Kepala Desa Watu agung kec Prigen, Masa Jabatan Tahun 2023-2029