Home / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / NASIONAL / OLAHRAGA / TNI POLRI / Uncategorized

Senin, 21 November 2022 - 11:39 WIB

PANTAI TODAK SEBAGAI SAKSI KERJASAMA MILITER INDONESIA DAN AUSTRALIA

Dispen Kormar (Dabo Singkep) Setelah 20 bulan diresmikan sebagai daerah latihan pertempuran TNI AL, Pantai Todak untuk kedua kalinya menunjukkan sebagai tempat yang tepat untuk pelaksanaan latihan bersama antar negara di kawasan Asia Pasifik. Gelaran Latma AUSINDO AAJEX 2022 adalah latihan bersama yang kedua dilaksanakan di daerah ini, yang sebelumnya pernah dilaksanakan Latihan Super Garuda Shield pada Agustus lalu.

Dalam Latma AUSINDO AAJEX 2022, materi latihan yang dilaksanakan adalah Operasi Amfibi yang terbagi dalam tahap Operasi Pra Serbuan dengan infiltrasi dan Pendaratan Khusus serta Serbuan Amfibi dalam bentuk GKK Lintas Heli. Latihan ini ditinjau langsung oleh Panglima TNI Bapak Jenderal TNI Andika Perkasa dan LTGEN Greg Bilton dari ADF.

Kesiapan daerah latihan TNI AL Dabo Singkep, sejak awal telah dikembangkan oleh jajaran Puslatpurmar 9 Dabo Singkep Kolatmar untuk menjadi kawasan latihan militer yang berkelas dunia. Daerah latihan dapat menunjang pelaksanaan semua taktik pertempuran dalam Operasi Amfibi maupun Operasi Darat. Pengembangan daerah latihan tersebut merupakan bentuk pelaksanaan perintah harian KASAL Laksamana TNI Yudo Margono untuk menjaga kepercayaan negara dan rakyat kepada TNI Angkatan Laut melalui kerja nyata yang bermanfaat bagi institusi, masyarakat, bangsa dan negara.

Share :

Baca Juga

BERITA

Kodim 0817/Gresik Gelar Bazar Murah Ramadhan Berkah, Ramai Diserbu Para Anggotanya

BERITA

Komsos Babinsa Tingkatkan Kerjasama dengan Aparatur Pemerintahan Desa

KESEHATAN

Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, SE., MM bersama Dandim 1612/Manggarai Letkol Arh Drian Priyambodo Berikan Bantuan RTLH Kepada Warga Kelurahan Mata Air

Uncategorized

Dandim 0816/Sidoarjo Menghadiri Acara Syukuran HUT Korpri Ke-52

BERITA

PELANTIKAN PENGURUS MAJELIS WAKIL CABANG NAHDLATUL ULAMA MANTUP MASA KHIDMAT 2023 – 2028

BERITA

Dansubsatgas Rute Berikan Penekanan Terkait Kunker Presiden RI di Wilayah Kabupaten Gresik

BERITA

Babinsa Pastikan Keamanan Wilayah, Patroli Di Malam hari

BERITA

Polisi RW di Surabaya Hadir Beri Solusi, Penjual Kopi Bisa Berjalan Lagi