TNI AL, Dispen Kormar Merauke Kamis (24/11/2022). Atlet Sepak Takraw Yonmarhanlan XI Merauke Pasmar 3 berhasil keluar sebagai Juara 3 pada event Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022 dengan mengalahkan Tim Sinar Takalar 77, di Lapangan Sepak Takraw Gor Head Sai Jl. Prajurit Distrik Merauke Kab. Merauke Papua.
Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022, memperebutkan piala dan medali sekaligus total hadiah sebesar Rp.25.000.000, yang diikuti sebanyak 14 Tim dari seluruh Kabupaten Merauke.
Komandan Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan XI Merauke Letkol Mar Alfredo Yowel Antaribaba,M.Tr.Opsla., menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh atlet, pelatih, official dan pendukung yang telah berjuang dengan gigih pada event tersebut. Prestasi ini merupakan hasil dari latihan keras yang selama ini dilaksanakan atlet Marinir. Selain itu, dukungan serta doa dari seluruh prajurit “Yaman Aniem” sehingga kita berhasil meraih juara tiga pada event Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022,
Pada puncak kegiatan dilaksanakan penyerahan piala dan hadiah yang diberikan oleh Wasit Pemprov Papua Bapak Ruben Mentawai kepada Praka Marinir Harianto sebagai Kapten Tim Marinir yang berhasil menyabet juara 3 Kejuaraan Bupati Cup I Sepak Takraw Tahun 2022.