Home / Uncategorized

Rabu, 27 September 2023 - 19:15 WIB

Laksanakan Patroli, Sinergitas Polresta Banyuwangi bersama TNI dan Perhutani Cegah Karhutla

Kabarpos.id BANYUWANGI : Kepolisian Resor Kota (Polresta Banyuwangi) beserta Polsek jajarannya bersama-sama dengan Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi dan TNI terus melakukan upaya Pencegahan dan Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).

Kegiatan tersebut melibatkan jajaran Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Polisi Pemangkuan Hutan (BKPH) l di Taman Nasional Alas Purwo, Tegaldlimo Banyuwangi pada Rabu (27/09).

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Deddy Foury Millewa melalui Kasihumas Iptu Moch. Agus Winarno mengatakan, bahwa upaya Pencegahan dan Penanganan Kebakaran Hutan dan Lahan dilakukan secara bersama-sama melalui sinergitas anggota Polri, TNI dan Jajaran Polhut agar lebih tanggap bilamana terjadi insiden kebakaran hutan.

“Kegiatan ini sebagai bentuk sinergitas antara kepolisian, TNI dan Perhutani yang selama ini sudah terjalin baik,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Tegaldlimo AKP Ali Arifin menyampaikan,dengan komunikasi, koordinasi dan kolaborasi antar stake holder di Tegaldlimo upaya pencegahan dan penanganan Karhutla selama ini sudah berjalan dengan baik.

”Kepolisian Sektor Tegaldlimo siap kapanpun bersama Perhutani dan pihak-pihak terkait, dalam hal penanganan Karhutla sebagai implementasi Polri di lapangan yang Presisi, yaitu Prediktif, Responsibilitas dan Transparansi Berkeadilan,” tegas AKP Ali. (Red*)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Terus Tingkatkan Pelayanan Publik, Langlang Mahendra Patut Di Apresiasi Dalam Menjabat Kepala Desa Pejangkungan

BERITA

DANYONMARHANLAN X PIMPIN UPACARA DALAM RANGKA PERESMIAN PANGKALAN TNI ANGKATAN LAUT SARMI

Uncategorized

Bersama Forkopimcam Sajingan Besar Komandan Koramil 02/Sejangkung Ikuti Senam Germas

Uncategorized

DIATAS GELADAK KRI TELUK WONDAMA-527, DANBRIGIF 3 MARINIR DAMPINGI DANPASMAR 3 ZIARAH LAUT

DAERAH

Polres Probolinggo Gelar Ramp Check Bus Pariwisata Minimalisir Kecelakaan

NASIONAL

Penetapan APBDes TA. 2023 Desa Mangli, Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Hadiri Musdes

DAERAH

Batituud Koramil 04/Kra Wakili Danramil 04/Kra Hadiri Peresmian Gedung RTQ dan Khotmil Qur,an

Uncategorized

Karcis Parkir Hilang Di Polda Jatim, Meski Pewarta Tetap Dikenai Denda