Home / BERITA / DAERAH / POLRI / TNI POLRI

Minggu, 28 Mei 2023 - 07:01 WIB

Kontingen Kodam V/Brawijaya Kirim 7 Atletnya di Partai Final Kejuaraan Pencak Silat Piala Kasad ke-1

Kabarpos.id Cimahi – Turun di kategori seni ganda putra dewasa, pasangan Naufal Kamaluddin dan M. Fikri Haiqal terus tak terbendung dan melaju ke partai final di Kejuaraan Terbuka Pencak Silat Piala Kasad ke-1 2023 yang digelar di Disjasad, Cimahi, Jawa Barat.

Di babak semifinal (27/5/2023) malam, Naufal dan Fikri berhasil mengalahkan pasangan kuat dari kontingen Kodam XIV/Hasanudin.

Berpasangan sejak tahun 2014, pencapaian terakhir pasangan ini yakni medali emas di ajang Kejurprov Blitar 2023.

Tinggal selangkah lagi, mereka akan dapat mewujudkan mimpinya untuk bisa mendapatkan medali emas di Kejuaraan Terbuka Pencak Silat Piala Kasad ke-1.

Langkah Naufal dan Fikri juga diikuti oleh 6 rekannya yang lain dari kontingen Kodam V/Brawijaya. Rizki di kategori tanding TNI, Amirullah Karim dan Alfin di kategori tanding dewasa. Reno, Juna, dan Faizal, yang masing-masing akan turun di partai final pada kategori tanding remaja.

Partai final rencananya akan digelar mulai siang ini (28/5/2023), sekaligus hari terakhir Kejuaraan Terbuka Pencak Silat Piala Kasad ke-1 2023.

Sebagai informasi, pada Kejuaraan Terbuka Pencak Silat Piala Kasad kali ini, kontingen Kodam V/Brawijaya dipimpin oleh Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono selaku komandan kontingen. (Red)

Share :

Baca Juga

BERITA

Satpolairud Polres Malang Evakuasi Jenazah ABK di Perairan Sendangbiru

DAERAH

Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Himbauan Prokes Covid-19

BERITA

Tahapan Pemilu Tahun 2024 Belum Selesai, Personel Kodim 1009/Tanah Laut Terus Kawal Logistik Pemilu

BERITA

Kodim Surabaya Utara Peringati Isra’ Mi’raj, Sarana Untuk Meningkatkan Keimanan dan Ketakwaan kepada Allah SWT

DAERAH

Bhabinkamtibmas Desa Kantan Muara Brigadir Muhammad Helman hadir ditengah masyarakat untuk menyampaikan himbauan larangan membakar hutan dan lahan

DAERAH

BABINSA JALIN SILATURAHMI DENGAN WARGA BINAAN

BERITA

Polres Tuban Salurkan Bantuan Kemanusiaan Untuk Negeri

BERITA

Koramil 0816/05 Peringati Hari Pahlawan 10 November 2023 Bersama Siswa Siswi SMPN 1 Tulangan