Home / BERITA / DAERAH / HUKRIM / TNI POLRI / Uncategorized

Minggu, 16 Februari 2025 - 17:44 WIB

Ciptakan Rasa aman, Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Ibadah Bersama Masyarakat Mimika

Ciptakan Rasa aman, Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Ibadah Bersama Masyarakat Mimika

Ciptakan Rasa aman, Satgas Yonif 611/Awang Long Melaksanakan Ibadah Bersama Masyarakat Mimika

 

MIMIKA – Bertempat di Gereja PGBP Jemaat Agape Kampung Kanmapri, personel Satgas Yonif 611/Awang Long melaksanakan ibadah bersama jemaat setempat. Minggu (16/02/2025).

Kegiatan ini sekaligus menjadi momen anjangsana untuk mempererat silaturahmi dengan pihak gereja.

Dalam kegiatan tersebut, personel Satgas berkesempatan bertemu langsung dengan tokoh agama pendeta Heti selaku pemimpin gereja yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Komandan Pos Jita, Letda Inf Nasib Sugiarto, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Ia mengatakan bahwa kegiatan ibadah bersama ini sangat positif, karena selain memberikan kesempatan bagi warga untuk beribadah, juga mempererat hubungan emosional dan silaturahmi antara Personel Satgas dan masyarakat.

Ibadah bersama ini berlangsung khidmat dan hangat, kehadiran personel TNI memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Selain untuk mempererat hubungan antarumat, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat di wilayah Distrik Jita.

Sementara itu, Pendeta Heti menyampaikan apresiasi atas kehadiran Satgas Yonif 611/Awang Long yang memberikan perhatian khusus kepada gereja dan jemaat.

Harapannya, kegiatan ini dapat terus dilakukan untuk menciptakan hubungan yang harmonis dan saling mendukung dalam membangun kedamaian di Kampung Kanmapri. (Pen 611)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Satbinmas Polres pulpis terus edukasi Masyarakat tetap disiplin prokes

BERITA

Babinsa Koramil 1612-07/Satar Mese Hadiri Musyawarah Validasi Penerima BLT-DD Tahun 2023

DAERAH

Peringatan Hari HGN Tahun 2022 Di Halaman Kantor Bupati BangkaTengah Di Penuhi Ribuan warga Masyarakat

BERITA

Dukung Promosi Pariwisata, Polres Probolinggo Beri Pengamanan Pagelaran Jazz Gunung Bromo 2023

DAERAH

Kasrem 072/Pamungkas Hadiri Jambore Nasional Kewirausahaan Sosial 2022

BERITA

Kurang Dari 5 Jam, Polisi Berhasil Tangkap Terduga Pelaku Spesialis Pembobol ATM di Pakis Malang

Uncategorized

Pimpin Apel Malam Piket Fungsi, Kanit III SPKT Ingatkan Jaga Kondisi Keamanan Mako

BERITA

Kodam Tidak Keluarkan Saksi, KPKNL Tidak keluarkan Kesimpulan, Tanda Setuju Ellen Sulistyo Wanprestasi ?