Home / BERITA / TNI POLRI

Minggu, 26 Maret 2023 - 14:17 WIB

Bersama Tiga Pilar Operasi Penertiban Miras (Minuman Keras) di Wilayah Binaan.

Kabarpos.id Gresik – Ciptakan kondisi Kamtibmas yang kondusif dalam rangka Bulan Suci Ramadhan, Serda Samsul Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan bersama tiga pilar melaksanakan operasi gabungan Penertiban Miras (Minuman Keras) terhadap pedagang Warung/Warkop di sepanjang jalan Duduksampeyan – Lamongan. Minggu (26/3/2023).

Sejumlah warung yang berada di sepanjang jalan Duduksampeyan – Lamongan tidak ada yang luput dari operasi penertiban yang telah dilaksanakan secara gabungan.

Selama kegiatan operasi penertiban kali ini belum ditemukan Miras yang dijual oleh pedagang, namun menemukan berupa alat bukti derigen tempat biasa pedagang menyimpan arak (Miras lokal) dan berhasil di sita atau diamankan.

Serda Samsul Babinsa yang ikut dalam operasi penertiban, saat di lokasi mengatakan tujuan dari kegiatan operasi penertiban Miras dimaksudkan untuk mencegah tindakan yang bertentangan dengan norma-norma yang berlaku di masyarakat maupun norma agama dan susila.

“Miras (Minuman Keras) sama seperti dengan Narkoba yang dapat memicu terjadinya tindakan kekerasan dan kriminalitas, maka sangat membahayakan. Disamping bisa merusak kesehatan baik jasmani dan rohani, Miras juga bisa merusak kehidupan masa depan generasi bangsa,”ucap Babinsa.

“Selama Bulan Ramadhan, Babinsa bersama tiga pilar akan terus bersinergi menggalakkan operasi penertiban guna menciptakan kondisi Kamtibmas di wilayah tetap terjaga atau kondusif.”pungkasnya.(Pen0817/red).

Share :

Baca Juga

DAERAH

Bhabinkamtibmas Food Estate Sampaikan Himbauan Prokes Covid-19

BERITA

Meriakan Karnaval Budaya, Jatirejo Mojokerto Memperingati HUT RI ke 78.

BERITA

Tertibkan Aktivitas Ilegal, Satgas Yonif 611/Awang Long Gelar Patroli Penertiban NK

BERITA

Danramil 0816/16 Waru Kapten Inf Kabul Tarmanto hadiri Orientasi majelis Pembimbing (Mabi)Gugus depan kawartir ranting Waru TA 2023

BERITA

Dandim 0817/Gresik Pimpin Apel Pemberangkatan Cuti Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Berikan Amanat Untuk Anggotanya

DAERAH

Personel Polsek Kahayan Hilir Gencarkan Penggunaan Masker Ke warga guna Memutus Mata Rantai Penyebaran Virus Covid-19

BERITA

Cipta Kondisi, Polres Ngawi Amankan 30 Motor Knalpot Brong

BERITA

Danramil 1612-05/Elar Hadiri Sosialisasi Penyuluhan Hukum dan Perlindungan Anak di Desa Wela Lada Tahun 2023