Home / NASIONAL / DAERAH / HUKRIM / TNI POLRI / Uncategorized

Senin, 2 Januari 2023 - 11:53 WIB

Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Bersama Warga Kerjabakti Perbaiki Jalan Mudahkan Aktivitas Petani

KODIM 0709/ KEBUMEN – Babinsa Koramil 19/ Kuwarasan Koptu Ngali Muhdi bersama warga melaksanakan kerjabakti memperbaiki Jalan Usaha Tani di wilayah Kampung Pancasila desa Purwodadi Kecamatan Kuwarasan Kabupaten Kebumen Provinsi Jawa Tengah, Minggu (01/01/2023)

Kepala Desa Purwodadi Bpk Parsimin yang memimpin langsung warganya mengatakan bahwa, kegiatan perbaikan jalan usaha tani dengan cara menguruk menggunakan material uruk ini untuk memudahkan warga masyarakat khususnya para petani yang akan melaksanakan aktivitasnya menuju ke sawah.

“Pembenahan atau perbaikan jalan usaha tani ini diharapkan dapat mempermudah akses jalan warga masyarakat khususnya para petani untuk menuju ke sawahnya,” harapnya.

Sementara itu di tempat terpisah Danramil 19/ Kuwarasan Kapten Inf Nuraharkanca mengatakan, bahwa pada setiap Jam Komandan selalu menyampaikan dan memerintahkan kepada para Babinsanya agar selalu turun ke wilayah binaannya guna melakukan pemantauan wilayah.

“Sebab dengan selalu melakukan pemantauan wilayah, maka Babinsa akan tahu apapun keluhan warganya, Dengan harapan komunikasi antara Babinsa dan Masyarakat selalu terjaga, sehingga fasilitas umum yang dibutuhkan warga dapat diakomodir,” tutupnya.

#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Share :

Baca Juga

DAERAH

Polsek Maliku Sampaikan Manfaat Masker kepada Warga Masyarakat dimasa Pandemi

BERITA

TMMD Regtas Ke 116 Resmi Di Buka Oleh Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kab. Sambas

DAERAH

Covid-19 Masih Ada, Personel Satpolairud Ajak Warga Tetap Patuhi Protokol Kesehatan

BERITA

Peringati HUT Korem 084/BJ, Personel Kodim Surabaya Utara Ikut Donor Darah

BERITA

Karya Bhakti Babinsa Duduksampeyan dalam Perbaikan Rutilahu Warganya

KESEHATAN

Pelihara Kemampuan Menembak, Kodim 1208/Sambas Gelar Latbakjatri TW-1.

Uncategorized

Polres Jombang Jumat Curhat Bersama Majelis Luhur Kepercayaan Indonesia

BERITA

Ngobrol Santai Kapolres Lumajang dan IPSI Satukan Tujuan Jaga Kamtibmas