Home / DAERAH / HUKRIM / KESEHATAN / NASIONAL / TNI POLRI / Uncategorized

Selasa, 22 November 2022 - 00:16 WIB

Babinsa Koramil 1612-04/Borong Cari Korban Terseret Arus Sungai di Manggarai Timur

Babinsa Koramil 1612-04/Borong bersama tim gabungan masih mencari seorang anak yang hilang terseret arus Sungai Wae Nunung Desa Wangkar Weli Kec. Lamba Leda Timur Kab. Manggarai Timur pada hari ini Senin, 21 November 2022. Tim membagi kelompok untuk memudahkan proses pencarian.

Babinsa Koramil 1612-04/Borong Serda Sahbudin mengatakan, “pencarian hari ini dibagi 3 tim dan Tiap tim terdiri dari 10 orang. Tim pertama melakukan pencarian dari TKP menuju cabang waebakok, Tim kedua melakukan pencarian dari wae kolang menuju cabang waebakok, dan Tim ketiga melakukan pencarian dari tengku rujuk menuju wae kolang.”

“Hari pertama pencarian korban terseret arus Sungai Wae Nunung, masih nihil,” katanya, Senin (21/11).

Ia menuturkan, pada hari Sabtu, 19 November 2022 malam hari diperkirakan korban Rosali Etik dan Ester Jen terpeleset saat melintasi jembatan bambu di sungai wae nunung dan terseret arus air sungai yang deras.

“Hingga saat ini masih dalam pencarian Tim gabungan,” ujarnya.

Selanjutnya, kata dia, tim gabungan memfokuskan pencarian terhadap dua orang yang terseret arus sungai dengan membagi tiga tim yakni tim pertama mencari ke arah utara, lalu tim kedua pencarian pinggir sungai sebelah kanan, dan tim 3 pencarian pinggir sungai sebelah kiri sejauh 2 km.

“Tim gabungan telah melakukan pencarian hari ini sejak pukul 07.00 WIB sesuai dengan rencana operasi SAR,” tutupnya

Share :

Baca Juga

BERITA

MUI Jember Dukung Polisi Tindak Tegas Oknum Kyai yang Lecehkan Santriwati

Uncategorized

Kompolnas: Kampanye Hari Pertama Berjalan Kondusif

BERITA

Polresta Sidoarjo Berhasil Ungkap TPPO, Karyawan Penginapan Ditetapkan Tersangka

BERITA

Kapolri Sebut Sudah Ada Peningkatan Jumlah Kendaraan

BERITA

KORAMIL 0816/12 PRAMBON GIAT PENGAMANAN GERAK JALAN

BERITA

Polisi Peduli, Polres Jombang Distribusikan Air Bersih Kepada Masyarakat

Uncategorized

Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng dan Polsek Cibal Melakukan Pengamanan Misa Syukur di Paroki Ri’i

DAERAH

Anggota Koramil 03/Sempor Pantau Ujian Perangkat