Home / BERITA / BERITA UTAMA / TNI POLRI / Uncategorized

Rabu, 12 Maret 2025 - 22:58 WIB

Pastikan Penyerapan Gabah Sesuai Harapan Pemerintah Personel Kodim 1009/Tla Bersama Bulog Turun Kelapangan

Pastikan Penyerapan Gabah Sesuai Harapan Pemerintah Personel Kodim 1009/Tla Bersama Bulog Turun Kelapangan

Pastikan Penyerapan Gabah Sesuai Harapan Pemerintah Personel Kodim 1009/Tla Bersama Bulog Turun Kelapangan

 

Tanah Laut – Dalam upaya menjaga stabilitas harga gabah di tingkat petani, Kodim 1009/Tanah Laut Korem 101/Antasari Kodam VI/Mulawarman menerjunkan Babinsa jajarannya untuk bersama-sama Bulog mengawal penjualan gabah agar tetap berada di atas harga batas bawah yang telah ditetapkan pemerintah.

Serda Sukarnianto salah satunya, Babinsa Koramil 1009-02/Pelaihari itu terjun langsung membantu tim dari Bulog, yang sedang melakukan kegiatan penyerapan gabah milik Petani, di Lok Serapang Kel. Pelaihari, Kec. Pelaihari, Kab. Tanah Laut, Rabu (12/03/2025).

Pendampingan ini bertujuan untuk membantu memperlancar penyerapan gabah/beras dari petani kepada Bulog, serta turut menyosialisasikan HPP (harga pembelian pemerintah) gabah Rp 6.500 per kilogram dan beras Rp 12.000 per kilogram di tingkat petani.

Saat dikonfirmasi, Dandim 1009/Tla Letkol Inf Indar Irawan, S.E., M.Han., menegaskan bahwa keterlibatan Babinsa merupakan bagian dari perjanjian kerja sama (PKS) TNI AD dan Perum Bulog. Isi perjanjian itu, antara lain, mensosialisasikan program Sergab bersama Bulog kepada petani; mengawasi, mengawal, dan mendampingi petani dari panen sampai pembayaran oleh Perum Bulog, membantu pencarian petani supplier yang menjadi sasaran penyerapan gabah/beras; dan membantu mencari tempat penggilingan.

“Babinsa, sebagai ujung tombak TNI AD yang bertugas di wilayah, memegang peran penting dalam mendukung program-program pertanian dan ketahanan pangan. Mereka tidak hanya bertugas dalam aspek keamanan, namun juga turut serta membantu petani dalam berbagai kegiatan pertanian, seperti pendampingan serapan gabah kering panen seperti yang dilakukan oleh Serda Sukarnianto Babinsa Koramil 1009-02/Pelaihari tersebut,” ujar Dandim menegaskan.

Dengan adanya koordinasi yang baik antara Babinsa aparat desa, petani, dan instansi terkait seperti Bulog, proses penyerapan gabah menjadi lebih lancar dan efisien. Hal ini memberikan dampak positif baik bagi petani berupa meningkatnya kesejahteraan mereka maupun upaya menjaga stok pangan nasional. (Pendim 1009/Tla)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Maskerisasi menjadi salah satu cara ampuh mencegah penyebaran covid-19

DAERAH

Polsek Maliku Optimalkan Penerapan Aturan Prokes

DAERAH

Babinsa Monitoring Kejuaraan Tenis Meja Desa Binaan

Uncategorized

Kasi Gakum Dinas LHK Propinsi Bangka Belitung???Siapa Pun Oknumnya yang Terlibat, “Kami Tindak Tegas

DAERAH

Sambang Ke Masyarakat Tidak Lupa Personel Sat Binmas Beri Himbauan kambtimas

Uncategorized

Gercep Polisi Bersama Warga Tangani Pohon Tumbang Akses Jalan Raya di Magetan Kembali Lancar

Uncategorized

Bati Tuud Koramil 05/Tulangan Peltu Marjuki Bagi Tugas Monitoring Gema Sholawat

BERITA

Kodim 1601/Sumba Timur Berangkatkan 76 Casis Tamtama Gel 1. 2024 Menuju Ajenrem Kupang.