Home / BERITA / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI POLRI

Senin, 10 Februari 2025 - 10:57 WIB

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

 

Barabai, HST – Komandan Rayon Militer (Danramil) 1002-06/Barabai, Kapten Inf Subhan, secara resmi membuka Pendidikan Karakter Bela Negara (PKBN) di SMK Negeri 1 Barabai pada Senin (10/2/2025). Acara pembukaan berlangsung di halaman sekolah, Jalan Mualimin RT.009 No.124, Kelurahan Barabai Darat, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

Dalam sambutannya, Kapten Inf Subhan menyampaikan bahwa PKBN adalah proses pembentukan sikap dan perilaku warga negara yang mencintai tanah air, berjiwa nasionalis, dan rela berkorban untuk bangsa. Pendidikan ini bertujuan untuk mempersiapkan generasi muda dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara.

“Nilai-nilai dasar bela negara yang perlu dibentuk dalam diri warga negara antara lain cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, setia pada Pancasila, rela berkorban untuk bangsa dan negara, serta memiliki kemampuan awal bela negara,” ujar Kapten Inf Subhan.

Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Barabai, Norta Dewi Yuniati, S.P.,M.Pd, menjelaskan bahwa PKBN merupakan kegiatan rutin tahunan bagi siswa kelas 10. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk membentuk karakter murid sesuai profil pelajar Pancasila dan menumbuhkan kecintaan serta kesadaran berbangsa dan bernegara,” tuturnya.

PKBN tahun 2025 ini mengusung tema “Mewujudkan Peserta Didik yang Berkarakter dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara”. Kegiatan ini akan berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 10 hingga 13 Februari 2025, dan diikuti oleh 318 siswa yang terdiri dari 299 siswa kelas 10 dan 19 siswa kelas 11.
(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

BERITA

Dikonfirmasi Terkait Pupuk Gratis, Kades Tanjung Malah Mendo’akan Wartawan Usianya Pendek

BERITA

Para Babinsa Koramil 0816/09 Krian dalam rangka pendampingan bagi Mahasiswa Unbra yang melaksanakan MMD di wilayah Kecamatan Krian Kabupaten Sidoarjo

BERITA

Tingkatkan Kompetensi Bidang PPID, Bidhumas Polda Jatim Gelar Bimtek dan Uji Konsekuensi

BERITA

Upaya Dukung Program Hanpangan Wilayah Anggota 1208-02/Sejangkung Dampingi Petani Tanam Padi

BERITA

Bantu Warga, Wujud Polres Pamekasan Selalu Hadir di Tengah Masyarakat

BERITA

Wapres RI Kunjungi Surabaya dan Bangkalan Polda Jatim Lakukan Pengamanan VVIP

BERITA

Polres Kediri Berhasil Ungkap Misteri Mayat Dalam Karung, Ayah Korban Ditetapkan Tersangka

BERITA

Pangdam IV/Diponegoro Pimpin Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat