Home / BERITA / BERITA UTAMA / DAERAH / TNI POLRI

Senin, 10 Februari 2025 - 10:57 WIB

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

Kapten Inf Subhan Resmikan Pendidikan Karakter Bela Negara di SMK Negeri 1 Barabai

 

Barabai, HST – Komandan Rayon Militer (Danramil) 1002-06/Barabai, Kapten Inf Subhan, secara resmi membuka Pendidikan Karakter Bela Negara (PKBN) di SMK Negeri 1 Barabai pada Senin (10/2/2025). Acara pembukaan berlangsung di halaman sekolah, Jalan Mualimin RT.009 No.124, Kelurahan Barabai Darat, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

Dalam sambutannya, Kapten Inf Subhan menyampaikan bahwa PKBN adalah proses pembentukan sikap dan perilaku warga negara yang mencintai tanah air, berjiwa nasionalis, dan rela berkorban untuk bangsa. Pendidikan ini bertujuan untuk mempersiapkan generasi muda dalam menjaga keutuhan bangsa dan negara.

“Nilai-nilai dasar bela negara yang perlu dibentuk dalam diri warga negara antara lain cinta tanah air, sadar berbangsa dan bernegara, setia pada Pancasila, rela berkorban untuk bangsa dan negara, serta memiliki kemampuan awal bela negara,” ujar Kapten Inf Subhan.

Kepala Sekolah SMK Negeri 1 Barabai, Norta Dewi Yuniati, S.P.,M.Pd, menjelaskan bahwa PKBN merupakan kegiatan rutin tahunan bagi siswa kelas 10. “Tujuan kegiatan ini adalah untuk membentuk karakter murid sesuai profil pelajar Pancasila dan menumbuhkan kecintaan serta kesadaran berbangsa dan bernegara,” tuturnya.

PKBN tahun 2025 ini mengusung tema “Mewujudkan Peserta Didik yang Berkarakter dalam Kehidupan Berbangsa dan Bernegara”. Kegiatan ini akan berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 10 hingga 13 Februari 2025, dan diikuti oleh 318 siswa yang terdiri dari 299 siswa kelas 10 dan 19 siswa kelas 11.
(pen1002hst).

Share :

Baca Juga

BERITA

Terkait Beredarnya Kwitansi Pembayaran Dana Partisipasi,Kepala Sekolah SMAN 3 Mojokerto Angkat Bicara

BERITA

Kontingen Kodam V/Brawijaya Kirim 7 Atletnya di Partai Final Kejuaraan Pencak Silat Piala Kasad ke-1

BERITA

Babinsa Koramil 0816/13 Wonoayo Hadiri Giat Safari Ramadhan

BERITA

Koramil Pandawan Bersihkan Sampah Di Pasar Mahang Sungai Hanyar

TNI POLRI

Polres Ngawi Beri Pembinaan pada Para Pelajar, Cegah Kenakalan Remaja

BERITA

KUNJUNGI PT.SENTRA SURYA EKAJAYA, DANKORMAR TINJAU RANPUR PRODUKSI DALAM NEGERI

BERITA

Babinsa Koramil 0816-15/Sukodono Hadiri Peringatan Nuzulul Qur’an

BERITA

Kapolres Kediri Kota Bersama ibu Ketua Cabang Bhayangkari Bagikan Takjil Gratis Didepan Mako