Home / BERITA / DAERAH / POLRI / TNI POLRI

Minggu, 15 Oktober 2023 - 20:47 WIB

Babinsa 0816/01 Sarirogo gotong royong dengan warga padamkan kebakaran gudang cat kaleng.

Kabarpos.id Sidoarjo. – Babinsa Sarirogo membantu memadamkan api yang membakar gudang cat kaleng milik PT Revo Internanional Industri di perum Taman Puspa Sarirogo blok A no. 4 RT 21 RW 05 Desa Sarirogo Kecamatan/Kabupaten Sidoarjo ( Minggu 15/10/23 )

Musibah kebakaran yang menimpa gudang cat kaleng milik PT Revo,menurut saksi mata Asep Kurniawan 30 tahun ,pekerjaan penjaga gudang,menjelaskan kejadian tersebut berawal dari kipas angin yang tiba-tiba mati disangkanya listrik padam tidak berselang lama dari arah gudang belakang terdengar bunyi ledakan dan percikan api yang dengan cepat merembet dan membesar keseluruh ruangan kejadian tersebut terjadi pada pukul 12.50 WIB,karena api cepat membesar dan banyak terjadi ledakan yg ditimbulkan dari cat kaleng maka saksi mata tidak berani mengecek sumber ledakan maupun melakukan pemadaman kemudian lari keluar ruangan untuk menyelamatkan diri.

Warga dan satpam yg mengetahui kejadian tersebut kemudian menghubungi Babinsa dan pemadam kebakaran dari unit PMK Buduran, tidak berselang lama 2 unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian karena api masih belum bisa dijinakan maka datang lagi 2 unit mobil Damkar dari Kecamatan Candi utk memberikan bantuan pemadaman.

Dengan perjuangan yang sangat melelahkan akhirnya api bisa di kendalikan dan bisa di padamkan kemudian dilakukan pembasahan sampai kondisi bener-benar aman dan terkendali.

Menurut Asep penyebab kebakaran diduga karena hubungan pendek arus listrik yg berasal dari ruang dapur belakang , beruntung tidak terjadi korban jiwa karena penjaga gudang tersebut bisa menyelamatkan diri dan lari dari kobaran api.Kerugian dari kejadian tersebut ditaksir sekitar 3,2 Milyar rupiah yg terdiri dari 2 unit mobil box dan tumpukan cat kaleng kemasan.(red).

Share :

Baca Juga

BERITA

Upaya Babinsa Balongpanggang dalam Mengembangkan Sektor Pertanian Kangkung di Wilayahnya

BERITA

Babinsa 0816/01 Sarirogo Sidoarjo bersama warga ciptakan lingkungan bersih.

BERITA

Gus Iqdam Apresiasi Program Bina Rohani Polda Jatim

BERITA

Dandim 1612 / Manggarai Pimpin Acara Korps Rapot Wisuda Purnatugas dan Pindah Satuan Anggota Kodim 1612 / Manggarai

BERITA

Polres Probolinggo Berhasil Gagalkan Pengiriman 40 Ribu Pil Okerbaya

BERITA

Gerak Cepat Polres Sampang Berhasil Amankan Pelaku Pedofilia

BERITA

Komsos Babinsa Cerme Kuatkan Silaturahmi di Wilayah Binaan

BERITA

Soal Brigjen Endar, Kapolri Tegaskan Komitmen Perkuat Pemberantasan Korupsi