Home / BERITA / DAERAH / TNI POLRI

Rabu, 7 Juni 2023 - 16:30 WIB

Babinsa Bantu Proses Panen Jagung, Slalu Laksanakan Pendampingan Hingga Capai Hasil Panen Memuaskan

Kabarpos.id Gresik – Musim panen jagung telah tiba. Disambit dengan penuh suka cita oleh para petani jagung binaan Koramil 0817/16 Dukun. Salah satunya H. Sujarwo siang ini bersama keluarganya sedang memetik jagung di kebun miliknya yang berada di Desa Wonokerto, Kec. Dukun, Kab. Gresik. Rabu (7/06/2023).

Terkait dengan hal tersebut, Babinsa Serka Mardiono melakukan pendampingan proses panen jagung yang dilakukan H. Sujarwo dengan terjun langsung membantu ke area kebun. Pendampingan terhadap para petani jagung binaan tidak hanya dilakukan saat musim panen saja, akan tetapi dari proses penanaman jagung dimulai hingga sekarang tinggal menuai hasilnya.

“Saya sangat senang sekali dapat membantu langsung proses panen jagung warga, hasilnya sangat melimpah,” terang Babinsa Serka Mardiono.

Menurutnya, keberhasilan panen jagung ini berkat kerja keras para petani binaan dan mereka mengikuti saran yang diberikan guna memaksimalkan hasil yang didapat. Salah satunya dengan pemupukan yang tepat akan sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan jagung yang unggul sehingga hasil panen melimpah ruah.

“Proses panen sendiri dengan memangkas batang jagung yang telah mengering lalu kita lepas jagung tersebut dari kulitnya dan dimasukkan dalam sak,” kata Serka Mardiono.

Harapannya panen jagung di kesempatan berikutnya akan tetap stabil dengan hasil yang telah dicapai dan sangat melimpah.
Maka dari itu, semua tidak luput dari kerja keras para petani jagung dan pendampingan Pak Babinsa di wilayah binaan. (Pen0817/red).

Share :

Baca Juga

BERITA

Koramil 0816/01 Sidoarjo pengamanan di Ponpes Progresif Bumi Sholawat Sidoarjo.

BERITA

Danramil0816/07 Krembung Laksanakan Sarasehan Karang Taruna Sekec. Krembung

BERITA

KAI DPD BANTEN YANG BERGABUNG DENGAN KOMISI III KAI MENGUCAPKAN Selamat Atas terpilihnya Dr. Nasrulloh Nawawi SH.,MH sebagai Presiden KAI Periode 2024 – 2029

BERITA

Panglima TNI dan Kapolri Tampil Dalam Pagelaran Wayang Orang, Simbol Sinergitas Melalui Budaya Bangsa

BERITA

Babinsa Pantau Operasi Pasar Murah Bazar Ramadhan 1444 H

BERITA

Cetak Generasi Muda yang Handal Berkualitas, Babinsa Ujungpangkah Berikan Wasbang dan Latih PBB Komando Pasukan Inti Pagar Nusa Cabang Gresik

BERITA

Forkopimcam Balongpanggang Berikan Bantuan Sosial di Desa Pacuh

BERITA

WISATA WAHANA KRATON WATERPARK ADALAH WISATA YANG PALING DI CINTAI PARA PENGUNJUNG