Home / BERITA / DAERAH / PEMERINTAH / PERISTIWA / TNI POLRI

Senin, 15 Mei 2023 - 21:38 WIB

Penanaman Mangrove Nasional Secara Serentak Jajaran TNI di Seluruh Indonesia

Kabarpos.id Gresik – Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S. Sos sebagai penanggung jawab dalam kegiatan Penanaman mangrove di pesisir pantai secara serentak oleh TNI seluruh Indonesia bersama presiden RI secara virtual yang dilaksanakan di Desa Banyu Urip Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik. Senin (15/5/2023)sore.

Pada pelaksanaan virtual, Presiden RI Ir. H. Joko Widodo mengatakan bahwa penanaman mangrove memiliki beberapa manfaat, diantaranya bertujuan untuk mencegah abrasi pantai di laut, menjaga kualitas air dan udara, dan sebagai tempat habitat ikan dan biota laut lain, serta akan memberikan dampak ekonomi yang luas dan menjadi sumber pendapatan bagi masyarakat.

“Bahwa sangat penting untuk merehabilitasi mangrove di seluruh Indonesia, perlu diketahui bahwa mangrove di Indonesia merupakan mangrove terluas di dunia yaitu 3,3 juta hektar.”kata Bapak Jokowi Presiden RI saat memberikan sambutan.

Presiden juga menghimbau untuk bersama-sama melindungi lokasi pesisir di wilayah Indonesia dengan tanaman mangrove agar menjadi hutan buatan sebagai tempat biota lain agar dapat berkembang biak.

“Dan tidak lupa Pentingnya perawatan setelah penanaman agar mangrove dapat tumbuh dan berkembang biak agar dapat dinikmati dan bermanfaat bagi masyarakat.”pesan beliau.

Saat ditemui pada kesempatan tersebut, Dandim Gresik juga menambahkan adanya hutan mangrove menjadi salah satu penopang pemanasan dari perairan laut. Selain itu mangrove juga berperan untuk mengatasi masalah banjir pada kawasan pesisir.

“Dengan bekerja sama semua elemen pemerintah daerah dan masyarakat, kita akan terus mencari lahan untuk penanaman mangrove sehingga kelestarian lingkungan tetap terjaga.”tutur Dandim.(Pen0817/red).

Share :

Baca Juga

BERITA

YONIF 741/GN TERIMA KUNJUNGAN TIM PENGAWASAN AUDIT KINERJA ITDAM IX/UDAYANA

DAERAH

Polsek Maliku Melaksanakan Sosialisasi Protokol Kesehatan dalam Kegiatan Pembagian Masker

BERITA

Tak Percuma Lapor Polisi, Kapolres Situbondo Serahkan 3 Unit Motor Hasil Ungkap Curanmor Kepada Pemiliknya

BERITA

Pembentukan Pengurus “KOMANDO PATAS”. Siap Dalam Wadah Komunitas Jurnalis Tanpa Batas Yang Profesional

BERITA

Pembagian Pupuk Organic Cair ( POC ) secara gratis di poktan Dusun Gumining.Desa Tambak rejo.kec DudukSampean.

BERITA

ACARA HUT RI KE 78 DI DESA KEDUNGSUMBER SUNGGUH SANGAT MERIAH KARNA ANTUSIAS MASYARAKAT BERSAMA

DAERAH

Terapkan Prokes, Personil Polsek Kahayan Tengah Gelar Operasi Yustisi

DAERAH

Bhabinkamtibmas himbau Masyarakat Patuhi Protokol Kesehatan untuk selalu memakai masker