Home / DAERAH / HUKRIM / TNI POLRI / Uncategorized

Minggu, 27 November 2022 - 12:55 WIB

Distribusikan Bantuan untuk Korban Gempa di Daerah Pelosok, Polri Gunakan Motor Trail

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) terus berupaya membantu mengirimkan bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur, Jawa Barat. Bersama masyarakat serta komunitas motor trail, Polri mengirimkan bantuan ke pelosok-pelosok yang tak terjangkau dengan kendaraan roda empat.

Kepala Divisi Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengatakan, pendistribusian bantuan untuk korban gempa menggunakan motor trail dilakukan pada Minggu, 27 November 2022. Dua wilayah yang menjadi sasaran yakni di Kecamatan Cugenang dan Nagrak.

“Sebanyak 32 personel dan 32 sepeda motor trail membawa bantuan untuk korban gempa yang tidak terjangkau oleh mobil,” kata Dedi dalam keterangan tertulisnya, Minggu (27/11/2022).

Dedi menuturkan, pelepasan pendistribusian bantuan menggunakan motor trail dilakukan oleh Wakapolda Jawa Barat Brigjen Bariza Sulfi. Adapun bantuan yang dibawa yakni sembako, tenda, selimut, alas tempat tidur dan perlengkapan masak dapur.

“Tim pendistribusian berangkat dari Polres Cianjur dan akan menuju ke pelosok-pelosok yang dimana warga korban gempa tak bisa diakses pakai mobil,” katanya.

Pendistribusian bantuan, kata Dedi, akan terus dilakukan baik melalui jalur darat maupun udara. Hal ini dilakukan agar semua korban gempa dapat menerima bantuan.

“Polri akan terus berusaha mendistribusikan bantuan ke saudara-saudara kita korban gempa. Semoga semuanya dapat menerima dan bantuan ini dapat meringankan beban warga,” ujarnya.(nico Jr wapimred)

Share :

Baca Juga

Uncategorized

Polres Jember Bersama Pemkab Pilih 190 Pelajar Jadi Calon Duta Anti Narkoba

BERITA

Respon Cepat Polisi Bersama TNI dan BPBD Tangani Pohon Tumbang, Lalulintas Kembali Normal

BERITA

Babinsa Cepala Laksanakan Pendampingan Mahasiswa KKN Kebangsaan Pelayanan Posyandu

DAERAH

Aktivis KAKI Janggal Dengan Kinerja KPK Soal Dugaan Kasus Asesmen Jual Beli Jabatan, Satu Kepala Dinas Tidak Terlibat, Ada Apa

BERITA

Pastikan Perayaan Paskah Aman Kapolres Kediri Kota Patroli di Sejumlah Gereja.

BERITA

Atlet Rajawali Archery Club Tanjungpinang berhasil raih prestasi dalam ajang BATAM Indoor Archery Championships 2023

BERITA

Babinsa Bantu Perawatan Persemaian Benih Padi Warganya, Hasilkan Bibit Unggul Siap Tanam

DAERAH

Kolaborasi Pentahelix Korem 071/Wijayakusuma dan Faperta Unsoed Tingkatkan Hanpangan, Tanam Padi Protani Protangguh Mencegah Stunting